loading…
Pihak Istana Kepresidenan mengungkap topik yang menjadi pembahasan Presiden Jokowi dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Minggu (18/2/2024). Foto: Dok iNews Media
JAKARTA – Pihak Istana Kepresidenan mengungkap topik yang menjadi pembahasan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Minggu (18/2/2024).Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana menyampaikan bahwa pertemuan ini menjadi silaturahmi di antara keduanya. Banyak agenda-agenda kebangsaan yang dibicarakan hingga soal berbagai tantangan global yang akan dihadapi ke depan.
“Termasuk hal-hal yang terkait dinamika politik dan pemilu,” ujar Ari.
Dia pun kembali menyinggung iktikad Presiden Jokowi yang telah disampaikan beberapa waktu lalu terkait pentingnya silaturahmi antarsesama tokoh bangsa.