Pemdes Pulo Geto Gelar Acara Pra Pelaksanaan Kegiatan APBDes TA 2025, Tegaskan Komitmen Transparansi dan Partisipasi Warga

Pulo Geto– Pemerintah Desa Pulo Geto, Kecamatan Merigi, Kabupaten Kepahiang, menggelar kegiatan Pra Pelaksanaan Kegiatan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran 2025 (23/04/2025). Kegiatan berlangsung di Balai Kemasyarakatan Desa Pulo Geto dan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat serta pemerintahan.

Turut hadir dalam acara ini perwakilan dari Kantibmas, Babinsa, serta berbagai unsur terkait lainnya. Acara ini juga dihadiri oleh Ibu Riska Amelia, Kepala Desa Pulo Geto, yang memimpin langsung jalannya kegiatan tersebut.

Dalam sambutannya, Ibu Riska Amelia menegaskan pentingnya keterbukaan dalam pelaksanaan program pembangunan desa dan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Pemdes dalam menjaga transparansi dan meningkatkan partisipasi masyarakat.
“Ini bukan hanya seremonial, tetapi momentum penting untuk menyamakan persepsi dan menerima saran langsung dari masyarakat,” ungkap Ibu Riska.

Pihak Kecamatan Merigi, yang diwakili oleh perwakilan kecamatan, memberikan dukungan penuh terhadap acara ini.
“Kami sangat mengapresiasi langkah Pemdes Pulo Geto yang melibatkan masyarakat dalam setiap tahapan pembangunan. Partisipasi ini sangat penting untuk keberhasilan bersama,” ujar perwakilan Kecamatan Merigi.

Babinsa yang turut hadir juga memberikan pesan agar masyarakat dapat menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan kegiatan desa.
“Kami siap mendampingi dan membantu agar pembangunan desa berjalan dengan lancar,” kata Babinsa.

Tokoh masyarakat, Pak Yusran, juga menambahkan bahwa warga berharap agar kegiatan yang direncanakan dapat memenuhi kebutuhan mereka dan memberikan manfaat yang nyata.
“Kami berharap pembangunan ini tidak hanya direncanakan dengan baik, tetapi juga dilaksanakan dengan tepat sasaran,” ujarnya.

Acara diakhiri dengan sesi diskusi terbuka, di mana masyarakat diberikan kesempatan untuk memberikan masukan dan pertanyaan terkait rencana kegiatan yang akan dilaksanakan di tahun 2025.

Reporter: Eko Suwito
Redaksi: Lintas7news.my.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *